Pakistan Berduka. Bom Meledak di taman Lahore, Pakistan,
Menewaskan 69 Orang.
Sekitar 60 orang lebih tewas terkena bom, ratusan lainnya
terluka karena terkena ledakan di taman yang padat akan pengunjung di kota
Lahore, Pakistan.
Polisi mengatakan bahwa ini merupakan tindakan bom bunuh
diri. Kejadiannya sendiri terjadi di tempat bermain anak-anak yang penuh
keluarga, sebagian dari mereka bahkan sedang merayakan Hari Minggu Paskah.
Korban kebanyakan adalah anak-anak. Kelompok Taliban Pakistan,
Jamaat-ul-Ahrar, mengaku telah melakukan serangan tersebut.
Juru bicara kelompok itu mengatakan mereka dengan sengaja
menargetkan masyarakat Kristen.
Puluhan tewas karena bom di Lahore, Pakistan
Bom meledak di bus Pakistan, menewaskan sekitar 15 orang
Tariq Fatimi, penasehat perdana menteri Pakistan mengatakan
kepada BBC serangan seperti ini adalah kejahatan yang mengganggu keamanan semua
kemanusiaan, apakah di Lahore, Peshawar, Brussels ataupun Paris.
Semua rumah sakit besar di sekitar daerah tersebut sedang
sibuk menangani para korban, lapor media setempat.
Lahore adalah ibukota Punjab, provinsi terbesar dan terkaya
Pakistan.
Kota ini pula yang merupakan markas politik Perdana Menteri
Nawaz Sharif.
Pakistan mengalami sejumlah kejadian kekerasan terkait
Taliban, masalah sektarian dan kegiatan kelompok penjahat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar